Wednesday, March 9, 2011

Larangan Melakukan Penghinaan Terhadap Sesembahan Nonmuslim

pic : suasana Arabic Day 2010, anak-anak Rabce-Poland ini sangat tertarik belajar tulisan Arab :-)

Bismillahirrahmaanirrahiim...

Ada saudariku yang bertanya tentang mengingat kembali dalil dengan subjek yang tertulis di judul ini, seperti yang kita tau, dalam berkata, bersikap dan dalam dunia tulis-menulis pun, kita tak pantas "memberikan penilaian" atau men-judge seseorang atau kumpulan orang atau komunitas agama-agama tertentu, Sang Maha Tahu hanyalah Allah SWT, Hanya Dia yang berhak memberikan penilaian sejati. Yang bisa kita lakukan adalah bersikap optimis dan istiqomah pada segala rambu-rambuNYA, dan dengan ahsan 'menyampaikan' sesuatu pada orang sekitar kita, terutama dengan memberikan keteladanan untuk selalu memperbaiki akhlaq kita terlebih dahulu... Once more, mari kita jaga kelurusan niat ini, jangan sampai perkataan, sikap dan tulisan kita malah menyiratkan hinaan terhadap komunitas atau sesembahan nonmuslim tersebut.


Ibnu Katsir berkata dalam tafsirnya : Allah -ta'ala- melarang Nabi -sholallahu 'alaihi wasallam- dan orang-orang yang beriman untuk menghina tuhan-tuhan orang-orang musyrikin. walaupun didalamnya terdapat kebaikan, akan tetapi itu akan menyebabkan keburukan yang lebih besar, yaitu mereka akan balik menghina Allah[yang tidak ada tuhan yang patut diibadahi selain dari-Nya].

Lihat pula (QS Al-An'am : 108) ❤ yang artinya "Dan janganlah kamu memaki sembahan-sembahan yang mereka sembah selain Allah, karena mereka nanti akan memaki Allah dengan melampaui batas tanpa dasar pengetahuan. Demikianlah Kami jadikan setiap umat menganggap baik pekerjaan mereka. Kemudian kepada Tuhan merekalah kembali mereka, lalu Dia memberitakan kepada mereka apa yang dahulu mereka kerjakan".

Wallahu'alam bisshowab... Salam Ukhuwah dari Krakow ^-^

No comments:

Post a Comment